TK PGRI Nambahrejo didirikan di atas tanah seluas ± 400 m² di desa Nambahrejo Kecamatan Kota gajah Kabupaten Lampung Tengah pada tanggal 15
Juli 1985 dengan Akte Notaris yang dikeluarkan oleh Mohamad
Ali (Nomor 21) 31 Maret 1980, dengan NSS: 0041200223249, dengan
perintisnya yaitu Ibu Samini, beliau merangkap Kepala Sekolah
sekaligus sebagai pendidik dengan dibantu oleh Ibu Semi. TK PGRI Nambahrejo merupakan bentuk pendidikan prasekolah yang menyediakan program pendidikan dini bagi anak usia dini berusia 4-6 tahun yang pertama kali didirikan di desa Nambahrejo.
Seiring dengan berjalannya waktu maka jumlah peserta didik TK PGRI Nambahrejo kian bertambah. Maka dari itu Ibu Samini berpikir untuk menambah pendidik baru untuk membantu mengajar di TK tersebut. Kemudian beliau mengajak Ibu Ngatmini dan Ibu Sumarni untuk bergabung. TK PGRI Nambahrejo adalah sebuah lembaga Swasta yang berada di bawah naungan Yayasan PGRI.
Sejak pertama kali berdiri hingga sekarang ini tahun 2019, TK PGRI Nambahrejo telah berganti kepemimpinan sebanyak 4 kali. Setelah Ibu Samini Mutasi Jabatan ke Sekolah Dasar dan Purnabakti maka Kepemimpinan diserahkan kepada Ibu Ngatmini, S.Pd. Pada Tahun 2009 s.d 2018 Kepemimpinan dilanjutkan oleh Ibu Sumarni, S.Pd. Setelah Itu karena beliau diminta oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Lampung Tengah untuk mengisi Jabatan yang kosong di TK Negeri Pembina Trimurjo maka Ibu Desi Juariah, S.Pd.AUD atas kesepakatan bersama ditetapkan sebagai Kepala Sekolah yang baru sampai sekarang.
Sekarang ini TK PGRI Nambahrejo memiliki 3 orang Pendidik dan 1 Kepala Sekolah dengan jumlah peserta didik sebanyak 46 anak yang terbagi ke dalam kelompok A (4-5 Th) dan kelompok B (5-6 Th) dengan status Akreditasi B dari BAN PAUD dan PNF. Semoga ke depan TK PGRI Nambahrejo dapat membawa perubahan ke arah yang lebih baik lagi dan mampu bersaing dengan TK-TK yang lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar