

Dalam acara ini hadir pula Bunda PAUD Kampung untuk menyaksikan kemeriahan lomba peringatan hari Ibu. Beliau sangat mensuport dan menyambut positif kegiatan ini dan berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya, karena selain untuk mengenang jasa para Ibu juga dapat mempererat hubungan sosial baik antara ibu dengan anaknya maupun antar wali yang ada di TK Nambahrejo ini.

